MAKASSAR– Pembukaan Wedding Expo season 5 dengan tema ‘Love In Nature’ berlangsung meriah, jumat, 6 Januari 2023. Acara ini dibuka oleh Ibu Bupati Gowa Priska Paramita Adnan, Pejabat Dinas Pariwisata Muliyani Rosa dan General Manager Four Points By Sheraton Makassar Jennifer Suryadi.
Wedding Expo ini diselenggarakan di Ballroom Lily Four Points kembali bekerjasama dengan KC WEdding Organizer sebagai penyelenggaraannya. Ini merupakan wedding Expo pertama di Makassar di tahun 2023 yang diikuti lebih dari 40 vendor wedding, mulai dari vendor wedding organizer (WO), dekorasi, dokumentasi, riasan pengantin, hingga vendor band.
Acara dibuka dengan penampilan dari Franklin Band, pertunjukan tari dan fashion show dari Kazaki Art. Wedding Expo akan berlangsung selama 3 hari mulai 6-8 januari 2023.
Pejabat Dinas Pariwisata Muliyani Rosa dalam sambutan mengapresiasi hadirnya wedding expo yang secara rutin digelar sehingga mampu memantik pergerakan ekonomi dan parwisata.
“Kami dari memiliki 17 bagian, salah satunya fashion dan wedding expo. Jadi kita selalu ingin memberikan perhatian ke masyarakat,” jelasnya.
“Alhamdulillah di 2022 lalu, wisatawan meningkat dan Pameran di kota Makassar turut menyumbangkan angka wisatawan,” sambungnya.
Ia pun berharap kegiatan seperti wedding expo ini dapat hadir menghiasi kota Makassar sebagai tonggak pergerakan ekonomi dan wisata.
General Manager Four Points by Sheraton Makassar, Jennifer Suryadi mengatakan pelaksanaan Wedding Exhibition 2023 ini dapat dijadikan salah satu pilihan bagi calon pengantin dalam mempersiapkan pernikahannya.
“Ini merupakan wedding Expo pertama di Makassar di tahun 2023 yang diikuti lebih dari 40 vendor wedding, mulai dari vendor wedding organizer (WO), dekorasi, dokumentasi, riasan pengantin, hingga vendor band,” tutupnya.