Scroll Untuk Baca Artikel
EdukasiDisdik Kota Makassar

36 Anak Siap Adu Pentas di Ajang KILA 2023

×

36 Anak Siap Adu Pentas di Ajang KILA 2023

Sebarkan artikel ini
36 Anak Siap Adu Pentas di Ajang KILA 2023

MAKASSAR– Kemendikbudristek melalui Direktorat Jenderal Kebudayaan Direktorat Perfilman, Musik, dan Media, kembali mengelar kegiatan Kita Cinta Lagu Anak (KILA), Kota Makassar menjadi kota pertama penyelenggaraan Roadshow KILA. Lomba di bidang musik ini dilaksanakan di Phinisi Point Mal Makassar, jumat (12/5).

KILA merupakan acara tahunan yang sepenuhnya didorong untuk memperkuat ekosistem lagu anak Indonesia sekaligus menjadi peringatan hari musik Nasional yang jatuh pada tanggal 9 Maret 2023. Dengan semangat untuk memperkenalkan karya positif, maka selama 3 tahun berturut-turut KILA selalu hadir dengan lomba cipta lagu anak, lomba aransemen dan lomba menyanyi lagu anak, dan telah menghasilkan koleksi 15 lagu anak baru dan 1 buah lagu tema yang diciptakan oleh Dian HP

Scroll Untuk Baca Artikel

Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar, Muhyiddin Mustakim, program ini di kaitkan dengan kurikulum merdeka, ini sangat mendukung dan mengajarkan cinta lagu anak Indonesia, proses pendidikan itu mesti ditingkatkan apalagi melalui pentas KILA, ini membangun karakter anak dan memberikan kesempatan mereka untuk kembali mengenal lagu anak-anak di Indonesia.

Roadshow KILA 2023 merupakan bukti semakin besarnya dukungan dan kepedulian masyarakat terhadap kegiatan-kegiatan serta gelaran KILA. Selama roadshow KILA 2023 tercatat telah berhasil mengumpulkan 300 orang penonton dari berbagai Sekolah Dasar di Kota Makassar, diantaranya SDN Mangkura II, SDN Mangkura V, SDN Samiun dan SDN Bulogading.

“Ini juga akan bisa kita fokuskan, jangan terlalu cepat anak-anak berpikir dewasa dengan menyanyikan lagu-lagu ‘cinta’ itu tidak pantas, dan perlu dilatih juga menciptakan lirik lagu bahkan di Makassar banyak anak-anak yang menciptakan puisi sebagai alunan nyanyian,” paparnya.

Kapokja Direktorat Jenderal Kebudayaan – Direktorat Perfilman, Musik, dan Media Kemendikbudristek, Edi Iriawan mengatakan selama dua dekade ini semakin tidak ada karya-karya baru. “Hilangnya aktor cilik seperti Joshua, Sherina sebenarnya peraktivasi ekosistem lagu anak Indonesia, harus disebarkan dan ini sudah tahun ke-4, mesti kita bersama menjaga pesan lagu yang penuh tentang toleransi dan bersahabat, karena bangsa ini perlu saat ini,” jelasnya.

Baca Juga:  Kemendikbudristek dan Rumata Artspace Gelar Lokakarya Tahap 3 Bacarita Digital Volume 2 "Kekayaan Pangan Nusantara"

Pihaknya berterimakasih atas kesempatan di Kota Makassar dan tahun ini Sulawesi khususnya Makassar sebagai awal langkah membuka ruang kepada anak-anak untuk berani tampil dengan bakat mereka.

Melalui program dengan tahapan sosialisasi di Makassar, kini telah mencapai 36 anak yang mendaftar dan siap adu pentas pada ajang KILA tahun 2023. Diharapkan melalui program ini, setiap sekolah mencanangkan dan mendukung serta membangkitkan minat anak-anak untuk turut berpartisipasi dalam program lomba KILA serta hadir dan menyaksikan Pentas Musik Anak

“Rangkaian kegiatan sosialisasi di Makassar melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata serta Dinas Pendidikan Kota Makassar, baik untuk kegiatan kunjungan dan sosialisasi ke sekolah-sekolah, maupun rencana pengambilan video klip di beberapa lokasi wisata kota Makassar sangat didukung oleh Walikota Makassar,” tutup Edi Iriawan.(**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *