Hiburan

Film Karya Anak Daerah “Botting” Siap Tayang di XXI se-Indonesia

×

Film Karya Anak Daerah “Botting” Siap Tayang di XXI se-Indonesia

Sebarkan artikel ini

ELINE.ID, MAKASSAR– Mengangkat kisah Nyata tentang pernikahan tragis disuatu desa di Sulawesi Selatan tahun 1960an dimana kisah cinta dua sejoli yang menikah tetapi tidak mendapat restu dari orang tua pengantin Pria, karena pengantin pria sudah dijodohkan oleh Ibunya, hingga pada hari pernikahan tersebut terjadilah tragedi yang mengenaskam terhadap pengantin perempuan dimana keluarga pengantin laki-laki menghilangkan nyawa pengantin perempuan dengan mengantungnya di atas sebuah pohon dengan menggunakan gaun pengantin

Sutradara film Botting Syaiful HR menjelaskan film Botting adalah kisah nyata yang di ambil dari kejadian tahun 1960 disuatu desa di Sulaweai Selatan tetapi filmnya dibuat menggunakan latar belakang tahun 1990.

Film ini dibuat dilandasi dari permintaan keluarga pengantin perempuan yang ingin menyampaikan pesan kepada orangtua-orangtua masa kini untuk tidak memaksakan keinginannya terkait pasangan hidup, kepada anaknya dan melihat dari harta, karena nanti fatal akibatnya.

Syaiful menjelaslan dalam pembuatan film “Botting” dilakukan mulai tahun 2018 sampai 2024 memang prosesnya agak lama karena harus disesuaikan dengan properti sehingga hasilnya lebih kontras

“Untuk kendala dalam pembuatan sebenarnya tidak ada kendala berarti, tapi tidak saya pungkiri hal mistis pasti ada, sempat mengganggu para pemain dan saya juga, tapi karena niatan yang baik dan tidak ada maksud apa-apa akhirnya pembuatan bisa selesai,” ujarnya.

Kepala Dinas Pariwisata Makassar, Muhammad Roem yang juga hadir di pemutaran film perdana Botting mengatakan sangat support dengan karya anak bangsa, inilah bukti Makassar bisa, mampu seperti sineas lainnya.

“Saya memberikan apresiasi kepada sutradara dan kru yang mau menghadirkan film bergenre misteri yang diangkat dari kisah nyata, tentunya banyak pelajaran berharga yang bisa dipetik dari film ini jadi ayo kita ramaikan film ini, film Makassar bisa tonji,” ujarnya

“Saya sangat suprise lihat filmnya yang akhirnya tayang setelah proses pembuatan yang memakan waktu cukup lama, ini penantian yang patut diapresiasi apalagi ini kisah nyata yang diangkat dari masyarakat di Sulawesi Selatan, ayo kita ramaikan ajak teman keluarga ngabuburit sambil nonton Film Botting, filmnya orang Sulsel, ” ujar Produser Film Botting Arif Mone

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *