OJK

Jumlah Investor SulSel Terbanyak ke-7 Nasional

×

Jumlah Investor SulSel Terbanyak ke-7 Nasional

Sebarkan artikel ini

ELINE.ID,MAKASSAR — Jumlah Investor Pasar modal pada tahun 2024 meningkat 5 kali lipat, hal ini terjadi pasca Covid-19 yang melanda Indonesia kurang lebih 2 tahun belakangan.

Investor melihat kondisi ekonomi pasca Covid-19 mulai berangsur pulih bahkan di beberapa wilayah di Indonesia pemulihan terjadi cukup cepat karena kebijakan pemerintah setempat dan kekayaan alam di wilayah tersebut yang harus segera di manfaatkan.

Kepala Departemen Pengaturan dan Pengembangan Pasar Modal OJK, Antonius Hari P. M mencatat tahun 2024, investor paling banyak melirik wilayah Sulawesi Selatan.

Menurut catatan jumlah investor pasar modal di Provinsi Sulawesi Selatan mencapai 367.613 , angka ini membawa Sulsel menduduki peringkat ke-7 jumlah investor terbanyak Nasional.

Antonius mengatakan menurut sumber KSEI jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya di bulan yang sama juli 2024/2023 terjadi kenaikan sebesar 9,50% jumlah Investor secara Nasional.

“Jika direkap secara demografi Investor usia diatas 60 tahun memiliki aset Rp937,38 Triliun, sedangkan untuk investor usia 30 tahun ke memiliki aset Rp51,60 triliun,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *