ELINE.ID,MAKASSAR— Makassar Raya Motor merayakan milad ke-38 tahun. Perayaan di gelar di Kyriad Haka hotel Makassar jalan Jl. H.I.A. Saleh Dg. Tompo No.2, Makassar.
Turut hadir di acara milad ke-38 tahun MRM Fatimah Kalla, Solihin Yusuf Kalla, Imelda Yusuf Kalla, Disa Risky Novianty, Wira Rifki Halim Kalla , karyawan MRM, leasing dan awak media
Direktur MRM, Halim Kalla dalam sambutannya mengatakan terima kasih atas kerja keras semua tim sehingga MRM bisa terus berkembang sampai saat ini. Tentu bukanlah suatu perjalanan yang singkat tetapi proses yang panjang hingga saat ini berhasil menempati peringkat ke-5 Nasional dari 20 dealer se-Indonesia.
“MRM kini sukses melebarkan sayap ke beberapa wilayah di Sulawesi selatan, Tengah dan Tenggara. Total ada 6 cabang di 3 Provinsi di Sulawesi,” tambahnya.
Lanjut kata Halim, Tahun 2024 MRM optimis bisa mencapai target penjualan 7000 unit, seperti tahun sebelumnya pencapaian MRM pada 2023 melampaui target 6300 unit dari target 5000 unit.
“Harapannya MRM bisa mencapai target di tahun 2024, sehingga bisa meraih peringkat ke-3 Nasional dan Kami berdoa ekonomi Indonesia semakin membaik dan tumbuh diatas 5% sehingga roda ekonomi kembali berputar. Untuk bulan April 2024, MRM berhasil menjual 400 unit untuk semua tipe, semoga bulan Mei ini bisa melebihi,” terangnya.
Acara milad MRM ditandai dengan pemotongan tumpeng sebagai rasa syukur atas apa yang telah dicapai, juga menyerahkan Zakat ke Lembaga Amil Zakat Hadji Kalla sebesar Rp2 miliar.